Resep: Rajungan Goreng Untuk Pemula!

Kumpulan Resep Masakan INDONESIA.

Rajungan Goreng.

Rajungan Goreng Kalian dapat menghidangkan Rajungan Goreng hanya dengan menggunakan 7 bahan dan 5 langkah saja. Berikut ini bahan dan cara untuk membuatnya, yuk kita coba resep enak sekali Rajungan Goreng!

Bahan-bahan Rajungan Goreng

  1. Diperlukan 1 kg rajungan ukuran sedang (isi 5).
  2. Sediakan 3 cm jahe, geprak.
  3. Dibutuhkan 3 buah bawang putih, gerus atau cincang.
  4. Sediakan 1/2 jeruk nipis, ambil airnya & cemplungkan sekali kulitnya.
  5. Gunakan Sedikit garam, karena seafood biasanya sdh agak asin.
  6. Gunakan Secukupnya air untuk merendam.
  7. Sediakan Secukupnya minyak goreng.

Langkah-langkah membuat Rajungan Goreng

  1. Bersihkan rajungan dengan air & sikat gigi tanpa deterjen..
  2. Siapkan wadah yang besarnya kira kira cukup untuk merendam rajungan yang ada. Masukkan rajungan ke dalamnya beserta jahe, bawang putih, garam, air jeruk & kulitnya, aduk pelan. Rendam 15 menit, balik rajungan, rendam 15 menit lagi. Lalu siapkan untuk digoreng..
  3. Siapkan wajan agak lebar, isi minyak goreng agak banyak (penting bisa merendam separuh tebal badan rajungan). Panaskan dengan api sedang agak kecil agar bila ada letusan, tidak keras..
  4. Bila minyak telah panas, masukkan rajungan, goreng api sedang agak kecil ya..Bila mulai ada ledakan, balik rajungan. Tunggu goreng lagi 5 menitan, angkat, tiriskan. Menggoreng rajungan tidak lama, jadi jangan ditinggal jauh jauh ya.. nanti kekeringan/ gosong. Tapi kalau rajungannya betina yang bertelur, gorengnya lebih lama. Sisi pertama sekitar 10-15 menitan, sisi kedua 5-10 menit..
  5. Lemak putih yang keluar dari dalam badan, itu boleh/ bisa dimakan lo.. Hidangkan dengan didampingi saus sambal atau sambal terasi. Lalapannya timun atau terong sangrai/ bakar juga bisa..